Halaman

Selasa, 10 Oktober 2023

6 Tips Belajar Ilmu Syariat Tanpa Pernah Usai

 


Selayaknya yang kita tau, mencari ilmu adalah sebuah kewajiban bagi setiap muslim dan dosa apabila meninggalkan ilmu, di dalam kitab Fawwaidul Mukhtaroh dijelaskan bahwa Imam Syafi’i Rodhiyallahu anhu ini bait:

“Siapa tidak merasakan hinanya belajar sesaat saja, dia akan menelan kebodohan sepanjang hidupnya dan siapa yang kehilangan kesempatan belajar di waktu mudanya, maka takbirkan atasnya 4x untuk kematiannya.’’

Pelajarilah kalian ilmu agama (syariat) ilmu fiqh, tasawwuf, tauhid, dll. Namun boleh saja apabila ingin mencari ilmu perantara seperti belajar bahasa, berhitung, kedokteran, dll. Sebagai pelajar kita harus pandai dalam memilih guru yang akan kita gugu dan tiru, kita harus tahu sumber rujukan guru darimana dan pastikan tidak menyimpang dari Al-Qur’an, Hadist, dan kitab para ulama terdahulu.

Keutamaan menuntut ilmu adalah Allah mengangkat orang-orang beriman dan orang-orang yg mempunyai ilmu melebihi 700 derajat orang-orang yg tak berilmu. Perjalanan 2 derajatnya seperti 500 th perjalanan. Mengejar ilmu sama saja mengejar impian, dengan mempunyai pola pikir dan mengharapkan ke sebuah impian seseorang akan terpacu semangatnya untuk mendapatkan impian tersebut.

Tentu dalam meraih ilmu memang tidak semudah membolak-balikan telapak tangan perlu ada jiwa yang perih, sakit, ikhtiar dan tawwakal. Terkadang rasa sakit itu, tidak banyak orang yang tau seberapa dalamnya perjuangan kita dalam meraih ilmu, bukankah banyak manusia yang hanya mau menerima hasil tanpa tau bagaimana prosesnya? Maka dari itu kita sebagai pelajar muda berusaha untuk mampu membuktikan hasil kepada khalayak. Begitulah manusia, memang lebih menyakitkan daripada apa yang kita kira, maka carilah pengharapan pada Allah semata.

Jerih payah kita dalam belajar seringkali dibalas atau di uji dengan  lingkungan yang tidak nyaman, teman yang kerapkali tidak sejalan, pelajaran yang tidak masuk ke otak (susah dipahami), kata-kata jahat orang lain yang terucap pada diri kita, kehadiran kita tidak disenangi, adanya saling senggol dan fitnah, banyak tugas dari dosen atau guru yang lain, tuntutan dari sekitar, adanya kegiatan-kegiatan masyarakat sehingga kita terasa sulit mengatur waktu untuk belajar ilmu syariat bersama Kyai di malam hari.

 

Ada beberapa tips agar kuat dan semangat belajar ilmu syariat:

1. Niat

Segala sesuatu dimulai dengan niat, segala sesuatu dilihat bagaimana niatnya. Kita harus meluruskan niat karena dengannya kita akan tahu arah jalan tujuan kita kemana. Beberapa niat yang harus teman-teman miliki adalah sebagai berikut:

a.      Niat belajar lillahita’ala, ikhlas tidak menuntut balasan.

b.      Allah ridho dan mengampuni kita

c.      Dimudahkan segala urusan dan kegelisahan kita

d.      Mendapat perhatian dan cinta dari Rosulullah

e.      Niat mendapatkan dan mengamalkan ilmu

f.       Berharap semoga hati kita dibersihkan dari segala penyakit hati

g.      Menjadi anak atau orang tua yang membanggakan

h.      Niat sebagaimana niatnya Rosulullah dan para ulama

 

     2. Memahami bahwa ilmu dari Allah SWT.

Saat kita paham bahwa Allah yang memberikan ilmu pada setiap hambanya, pasti tidak akan kita remehkan ilmu tersebut. Karena sesuatu yang Allah ciptakan dan berikan itu adalah yang terbaik. Setiap hari ada orang yang meninggal, tapi kamu masih hidup. Artinya Allah memberimu kesempatan untuk belajar dan memperbaiki diri lagi dengan ilmu yang sudah Allah berikan.

3. Mengikuti ajaran Rosulullah sholallahu alaihi wasallam

Nabi Muhammad adalah junjungan umat manusia beragama islam, beliaulah yang membawa risalah pesan dari Allah melalui malaikat Jibril, Rosul diberi kemampuan untuk membawa wahyu dan mengajarkan pada umat agama Islam apa arti kehidupan. Kalau kita mengaku mencintai Rosulullah, kita akan mengikuti ajarannya dengan melaksanakan sunnah-sunnahnya. Kalau kamu mau mendapatkan warisan dari Rosul, maka ambil dan raihlah ilmu, karena ilmu merupakan warisan Rosulullah Saw.

     4. Berdoa dan berwudhu

Kita tak kuasa atas usaha kita, hanya dengan kekuatan Allah SWT kita menjadi mengerti ilmu. Ilmu adalah cahaya, berusahalah agar cahaya tersebut mau masuk ke dalam diri kita dengan cara tidak banyak melakukan kesalahan dan dosa. Sebaiknya sebelum kamu memulai belajar hendaklah berwudhu terlebih dahulu. Dalam melakukan do’a tentu saja ada adabnya yaitu mengangkat tangan dan menghadap kiblat, dll. berdo’alah sebelum dan sesudah belajar.

5. Berdekatan dengan orang sholihin

Kita mempelajari ilmu dari kitab yang ditulis oleh kaum sholihin dan para ulama, kemudian guru-guru yang mengajarkan ilmu dari kitab tersebut kita serap, kita pahami, kita hafalkan. Saat itu juga Allah memberkahi dirimu atas kedekatan kamu duduk bersama gurumu. Karena gurumu mempunyai (sir) pandangan yang mampu mengubah hidupmu dengan izin Allah Swt.

6. Membahagiakan kedua orang tua

Memangnya ada diantara kalian yang tidak ingin membahagiakan kedua orang tua kalian? Orang tua akan merasa bahagia apabila anaknya sukses dunia dan akhirat. Cara meraih kesuksesan tersebut dengan belajar yang terus di ulang-ulang dan tidak merasa puas atas ilmu yang sudah dimiliki. Orang tua akan merasa bangga kepada kamu saat ilmu yang kamu dapatkan bermanfaat.

Di atas merupakan kiat-kiat agar kita lebih semangat dan tidak pernah usai dalam belajar ilmu syariat. Ayo keluarkan aura positifmu, kalau guru kita saja istiqomah dalam mengajar, masa kita tak istiqomah dalam belajar.

10 komentar:

  1. Masyallah makasiih informasi nya 🫶

    BalasHapus
  2. Masya Allah tipsnya sangat bermanfaat sekali

    BalasHapus
  3. MasyaAllah, tambah ilmu. Makasi kak

    BalasHapus
  4. wah bermanfaat bgt bikin tambah semangat^^

    BalasHapus
  5. Alhamdulillah, luar biasa pemahaman tentamg ilmu yang diuraikan secara rinci,trmksih, smg bermamfaat dan berkah

    BalasHapus
  6. Alhamdulillah.. sangat terinspirasi sekali, trm ksh..

    BalasHapus
  7. MaasyaAllah terimakasih ka untuk tips nya smoga kita semua semakin semangat untuk menuntut ilmu

    BalasHapus
  8. Terimakasih banyak Ilmunya Qonita, semoga semakin manfaat ilmunya dan semoga bisa kita praktekkan dalam kehidupan. Aamiinn...

    BalasHapus
  9. Masyaallah, sangat bermanfaat kontennya, ditunggu konten" yang menarik lagi

    BalasHapus
  10. MasyaAllah.. sharing ilmunya sangat bermanfaat. Barakallah..

    BalasHapus